From World for Nagekeo
Headlines News :
Home » » Kampung Wajo & Musik Ndoto (Beghu)

Kampung Wajo & Musik Ndoto (Beghu)

Written By Unknown on Sunday, October 25, 2015 | 7:57 AM


Oleh Frando Kota Ali Wena

KAMPUNG Wajo, Kecamatan Keo Tengah, Kabupaten Nagekeo, Flores, NTT merupakan daerah yang memiliki warisan kebudayaan yang masih kental.


Kita dapat menyaksikan indahnya situs-situs budaya di kampung Wajo yang memiliki monumental budayanya.

Di kampung inilah kita akan terpesona melihat keaslian budaya KEO. di sana terdapat PEO, NAMBE, IA, ANA DEO, serta masih banyak simbol sejarah lainnya yang dapat kita lihat.

KAMPUNG Wajo juga menyimpan musik yang sangat unik. Salah satunya adalah musik Ndoto atau Beghu. Dalam bahasa Keo Tengah, Ndoto diartikan bambu. Musik Ndoto adalah musik bambu.
Kampung Wajo sudah ditetapkan sebagai kampung wisata karena kekhasan musik Ndotonya.
Dalam festival musik tingkat Provinsi Nusa Tenggara Timur di Kupang 2013, musik Ndoto meraih juara I.

Biasanya, warga enam suku di kampung tersebut memukul musik Ndoto saat ritual Bhei Uwi (Ubi Uwi) yang dilaksanakan setiap tahun. Ritual Bhei Uwi dipersiapkan selama satu tahun.

Enam suku yang menghuni Kampung Wajo yang terletak di daerah perbukitan adalah Suku Embulau, Embumani, Kotomena, Kotoradhe, Jemu Dhedhe Wawo dan Jemu Dhedhe Wena.

Written by : Unknown ~ Berita Online Nagekeo

Anda sedang membaca sebuah artikel yang berjudul Kampung Wajo & Musik Ndoto (Beghu),, Semoga artikel tersebut bermanfaat untuk Anda . Anda boleh menyebar luaskannya atau Mengcopy Paste-nya jika Artikel Kampung Wajo & Musik Ndoto (Beghu) ini sangat bermanfaat bagi Blog dan teman-teman Anda, Namun jangan lupa untuk Meletakkan link Kampung Wajo & Musik Ndoto (Beghu) sebagai sumbernya.

Join Us On: Facebook | Twitter | Google Plus :: Thank you for Visiting ! ::

Written by: Nagekeo Bersatu
NAGEKEO BERSATU, Updated at: 7:57 AM
Share this post :

Post a Comment

Note :

1. Berikan komentar Anda yang sesuai dengan isi artikel
2. Berkomentarlah dengan bijak
3. Mohon untuk tidak melakukan SPAM

Semoga Jaringan kita terus terjalin dengan saling berbagi informasi

Regards,
Nagekeo Pos

 
Admin: Hans Obor | Mozalucky | Nagekeo Bersatu
Copyright © 2013. NAGEKEO POS - All Rights Reserved
Thanks To Creating Website Modify and Used by Nagekeo Bersatu
Proudly powered by Blogger